Diberdayakan oleh Blogger.
RSS

Mengatasi Rambut Kering


Rambut kering dan kasar sering membuat masalah, karena mudah kusut dan akhirnya ujung- ujung rambut pun mudah rontok. Tapi tenang... kami punya beberapa tips yang bisa kamu lakukan untuk merawat rambut keringmu:
  • Bilas dengan air dingin. Jika kamu sangat menyukai membilas rambut dengan air hangat, maka hentikan kebiasaan itu sekarang. Air hangat tidak dapat menjaga kelembaban pada rambutmu, maka gunakan air dingin untuk menjaga kelembaban rambut yang dibutuhkan.
  • Lepaskan ikatan rambut ketika tidur. Biarkan rambut ‘bernafas’ setelah seharian beraktivitas. Ikatan yang terlalu kuat akan menyebabkan helaian rambut tertarik dan akhirnya rontok.
  • Istirahatkan rambut dari alat penataan rambut. Alat-alat penataan rambut yang mengeluarkan hawa panas, seperti alat pengeriting, blow dryer, catokan, dan lainnya, dapat membuat rambutmu menjadi semakin kering.
  • Jangan keramas setiap hari. Orang yang rambutnya cenderung berminyak mungkin disarankan untuk mencuci rambut setiap hari. Tetapi bila rambutmu kering, sebaiknya jangan lakukan hal ini. Mencuci rambut setiap hari akan menguras minyak alami yang ada dalam rambut dan akibatnya, rambut jadi kusam, kering, dan kusut. Keramas setiap dua hari sekali sudah cukup.
  • Jangan menyisir rambut yang basah. Dalam keadaan basah, rambut yang kering akan sedikit rapuh. Menyisir atau menyikat rambut ketika masih lembab dan basah bisa menyebabkan rambut patah. Paling baik sih, biarkan rambut mengering alami.
  • Rawat rambut yang dicat. Rambut yang dicat cenderung menjadi kering akibat bahan-bahan kimia. Untuk itu, gunakan kondisioner setiap kali keramas untuk melembabkan rambut. Kamu juga harus rutin merawat rambut dengan melakukan creambath, masker rambut, atau hair spa.
Nggak harus ke salon, kamu pun bisa kok bikin masker rambut sendiri di rumahmu.

Bahan :
  • dua sendok makan minyak
  • dua sendok makan perasan jeruk lemon
  • satu sendok makan madu
Cara Membuat :
  1. Campurkan ke semua bahan di atas hingga merata.
  2. Usapkan masker rambut tersebut dari akar hingga ujung rambut secara merata. 
  3. Diamkan selama 1 - 1 ½ jam hingga meresap ke dalam rambut. Lalu setelah itu bersihkan rambut dengan menggunakan shampo.
  4. Lakukan secara rutin dua kali seminggu, dan dapatkan rambut yang lebih sehat dan bersinar. Selamat mencoba, girls!

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tip Merawat Kulit Kering Sensitif


Jangan sembarangan melakukan perawatan, jika kamu memiliki tipe kulit kering dan sensitif ini. Nggak mau kan, kulit wajah dan tubuhmu malah terlihat tambah kusam dan nggak sehat? Ikuti tip berikut supaya kulitmu bisa tampil cerah.

Pelembab alami
Bagi kamu yang memiliki tipe kulit ini, melembabkan kulit dengan cara alami adalah yang terbaik. Setiap pagi setelah mandi, tepuk seluruh tubuh dengan minyak kelapa murni (virgin coconut oil), cocoa butter, atau shea butter. Ketiga item tadi mengandung bahan alami bergizi, seperti minyak atsiri, vitamin A, C, D, E, dan protein. Kulitmu akan terasa lembab dan sehat.

Hindari air keran
Air keran mengandung klorin, fluoride, dan bahan kimia yang tidak diinginkan untuk kesehatan kulit, terutama bagian wajah. Lebih baik menggunakan air mineral dingin untuk membasuh kulit wajah. Atau gunakan lotion pembersih bebas alkohol/susu pembersih yang terbuat dari bahan alami.

Kurangi frekuensi mandi di bawah shower
Jika kulit kamu kering dan mudah iritasi, cobalah untuk mengurangi jumlah waktu mandi, terutama di bawah shower dimana kulit akan terkena air secara terus-menerus. Setelah mandi, jangan gosokkan kulit dengan handuk. Sebagai gantinya, lakukan gerakan menepuk dengan handuk kering. Setelah itu, oleskan minyak atau mentega alami saat kulit masih lembab, dan berikan perhatian ke kaki paling bawah di mana kulit cenderung lebih kering lagi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Tip Rambut Tumbuh Lebih Cepat

Perlu waktu dan kesabaran  ekstra untuk mendapatkan rambut panjang yang kita idamkan.

Selain merawat rambut dengan benar, ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan agar rambut cepat tumbuh dengan panjang.

Perlancar aliran darah di kepala
Cara ini bisa merangsang pertumbuhan rambut, karena kebutuhan nutrisi rambut tercukupi.
Bisa kamu lakukan dengan 3 cara :
  • Pijit-pijit kulit kepala dengan ujung-ujung jari. Lakukan saat rambut basah sehabis keramas.
  • Sebelum tidur tundukkan kepala dan sikat rambut dengan lembut mulai dari akar hingga ujung rambut.
  • Senam aerobik dan jogging juga bisa memacu jantung untuk memompa darah lebih cepat ke seluruh tubuh, hingga ke akar rambut.
Hilangkan ujung rambut yang rusak.
Lakukan trim rambut atau memotong ujung rambut yang pecah-pecah, agar ujung rambut yang sudah rusak tidak merambat ke batang rambut.

Biarkan kulit kepala bernapas
Jaga kebersihan kulit kepala dan sisir, karena rambut yang berminyak dan kotoran pada sisir yang menempel bisa mengganggu pernapasan kulit kepala, sehingga pertumbuhan rambut pun ikut terganggu.

Lindungi rambut
Pilih shampo yang lembut dan memiliki kandungan pelembap tinggi. Jika menggunakan hair dryer atau catok rambut, olesi sebelumnya dengan conditoner atau serum saat keramas untuk melindunginya dari suhu tinggi.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Simple Hairdo

Bingung rambutmu mau ditata seperti apa untuk ke sekolah, hang out bareng sahabat atau ke pesta spesial?

Intip berbagai macam hairdo yang bisa kamu coba sekarang juga!

Ponytail: praktekkan kunciran ekor kuda ini mulai dari kuncir atas dengan semprotan hairspray warna-warni, kuncir samping dengan sedikit sasakan pada bagian poni agar sedikit bervolume, atau kuncir bawah yang dihiasi headband yang fierce.
















Braids: kepangan rambut ini juga nggak kalah seru. Kepang besar yang diacak messy, kepang rapi digulung ke belakang dengan tambahan tali cantik, atau ala bohemian dengan kepang tipis di bagian samping kiri-kanan rambut.
















Buns: cepol modern ini dibuat dengan sedikit sense of humor. High bun plus usamimi, natural big messy bun untuk ke pesta bareng mama, atau cepolan berbentuk pita mungil untuk mengejutkan temanmu di acara ulang tahunnya.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Cara Alami Memutihkan Kulit

Pengin kulit lebih putih? Jangan sampai salah langkah! Untuk remaja seusiamu, lakukanlah dengan cara natural. Hasilnya pun lebih maksimal dan aman!

Memutihkan kulit bukan berarti merubah drastis warna kulitmu menjadi lebih putih dari sebelumnya. Tapi yang akan kamu lakukan ini adalah membuat kulit terlihat jadi sehat, bersih, segar dan glowing. Efek ini yang akan membuat kulitmu jadi lebih putih dan flawless.

Ikuti caranya:
  1. Bersihkan wajahmu dua kali sehari. Sebelum tidur dan setelah bangun tidur atau setelah kamu selesai berkegiatan di luar ruangan. Gunakan susu pembersih dan penyegar untuk mengangkat seluruh sisa kotoran pada wajah. 
  2. Tiap seminggu sekali, lakukan scrub dan masker untuk wajah serta luluran untuk kulit tubuh. Ini berguna untuk exfoliation atau mengangkat sel kulit mati yang menumpuk pada kulit wajah dan tubuh. Kulit mati ini penyebab kulitmu jadi kasar dan kusam. Cara ini mempercepat pergantian lapisan sel kulit, yang otomatis akan menjadikan permukaan kulit tampak segar dan bercahaya. Gunakan scrub alami seperti scrub campuran gula dan olive oil atau madu. Selain masker bengkoang, masker kacang kedelai dan kentimun bisa kamu coba. Ketimun kaya akan vitamin, lemak dan mineral yang dapat memutihkan kulit. Atau, gunakan masker hasil campuran lumatan kasar 1 buah tomat dan air 1 buah jeruk nipis atau lemon. Kandungan citric acid pada jeruk nipis atau lemon sanggup memutihkan kulit. Diamkan selama 20 menit kemudian bilas. Pepaya juga dipercaya dapat memutihkan kulit karena enzyme pada papaya dapat mempercepat regenerasi tumbuhnya kulit baru. Lulur bengkoang, mahkota dewa, alpukat yang dicampur dengan susu juga dapat memutihkan kulitmu.
  3. Konsumsi makanan 4 sehat 5 sempurna, terutama ikan salmon dan sayuran hijau seperti bayam. Lemak baik yang terkandung dalam salmon dapat membuat sel kulit yang terbakar, cepat beregenerasi. Begitu juga dengan sayuran. Minum Vitamin C dan E secara rutin juga dapat mengembalikan kesegaran dan kecantikan kulit. Kulitmu akan terlihat sehat dan glowing.
  4. Gunakan moisturizer pada kulit wajah, body lotion dan sunblock minimal ber-SPF20 pada tubuh untuk menangkal panasnya sinar matahari. Ini dilakukan karena paparan sinar matahari dapat menyebabkan terjadinya hyperpigmentasi (kulit belang).
  5. Lakukan pola hidup sehat dimulai dengan cara yang simpel. Minum air putih minimal 8 gelas sehari dan tidur cukup 7 jam sehari. Be happy dan hindari stress! Karena tubuh dan jiwa yang sehat akan membuat kulitmu makin putih!

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Cara Praktis Usir Komedo

Komedo muncul karena kulit tersumbat oleh kotoran dan minyak. Selain itu, sel kulit mati dan bakteri yang menempel pada kulit juga turut merangsang tumbuhnya komedo dan jerawat.

Komedo memang bikin bete! Tapi nggak perlu sedih, atasi dengan 6 langkah berikut!
  1. Pakai kosmetik yang bebas minyak dan berbahan dasar air sehingga kulit wajah tidak mudah tersumbat oleh kotoran dan minyak yang menempel di wajah.
  2. Bersihkan wajah dua kali sehari. Tapi jangan mencuci muka terlalu sering, karena kelembaban alami kulit bisa hilang.
  3. Berhenti memencet hidung! Cara ini justru akan membuat kulit meradang dan akhirnya infeksi.
  4. Gunakan masker antikomedo untuk mengangkat komedo yang menempel. Kita bisa membuatnya sendiri menggunakan campuran putih telur dan madu, dengan takaran yang sama. Lalu tempelkan campuran tadi dengan menggunakan kapas pada daerah T, terutama hidung. Biarkan hingga kering, lalu bilas dengan air hangat.
  5. Pakai sabun muka yang mengandung butiran scrub. Sebelumnya, uapi terlebih dahulu wajah selama beberapa menit dengan menggunakan baskom berisi air panas. (cara ini efektif lebih efektif, karena pori-pori akan melebar dan membuat komedo lebih mudah lepas saat dibersihkan dengan menggunakan sabun). Setelah membersihkan wajah, gunakan toner yang berguna untuk menutup kembali pori-pori.
  6. Lakukan facial setiap sebulan sekali untuk membantu membersihkan komedo yang mengganggu.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Mata Cantik

Pasti kamu pernah mengalami masalah mata, seperti seputar mata hitam, atau kantung mata yang sangat mengganggu. Nah, untuk menghindari terjadinya hal-hal tersebut, ikuti tip berikut!

Lakukan beberapa tip di bawah ini, agar matamu tetap terlihat segar dan cantik.
Bersihkan mata dari kosmetik sebelum tidur
Sisa kosmetik akan menyumbat pori-pori. Untuk membersihkan bagian mata, sebaiknya gunakan pembersih khusus mata, karena mata memiliki bagian yang lebih sensitif dibandingkan bagian wajah lain. Setelah itu, oleskan krim mata yang akan membantu merawatnya pada malam hari.

Minum air putih yang cukup
Minimal delapan gelas per hari. Hal ini dapat mencegah terjadinya dehidrasi yang dapat mencegah timbulnya keriput pada mata.

Konsumsi buah dan sayuran
Kandungan mineral dan vitamin pada buah merupakan nutrisi yang berguna untuk kecantikan mata. Terutama, kandungan vitamin C pada buah atau sayur dapat membantu pembentukan kolagen yang menambah elastisitas mata.

Lindungi mata dari sinar matahari
Saat beraktivitas di luar ruangan pada siang hari, gunakan tabir surya atau eye gel untuk untuk menyegarkan mata. Sebaiknya, gunakan kacamata yang dapat melindungi dari sinar ultraviolet, atau gunakan payung atau topi.

Hindari mengucek mata
Tangan kotor yang digunakan untuk mengucek mata, dapat menyebabkan iritasi pada mata.

Kompres mata
Kompres menggunakan potongan kentang atau mentimun selama 10 menit, untuk mengurangi lingkaran hitam. Untuk memperlancar peredaran darah, mata dapat dikompres menggunakan es batu dan diusapkan di sekeliling mata. Sebagai antiseptik, masukkan daun sirih pada air panas, dan biarkan uap air mengenai mata.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS